15.8.15

Membuat dan Contoh APE PAUD

Artikel Raja Jempol kali ini untuk ibu guru PAUD/Play Group/KB tentang bagaimana cara membuat APE dan contoh simple praktis. Terlebih dahulu apa yang dimaksud APE ?
APE adalah alat peraga edukatif yaitu sebuah alat peraga yang berfungsi untuk mendidik anak. Syarat utama sebuah alat peraga adalah mudah dimainkan, mudah dimegerti dan anak senantiasa menyukainya. Biasanya APE tercipta dari ide-ide membaca gambaran permainan anak sehari-hari, seperti main kelereg, boneka, pasar-pasaran dan lain-lain. Oke langsung saja berikut ini adalah APE ide orisinil dari Raja Jempol teringat waktu masih kecil yang Raja beri nama “APE Lempar Karet” dengan tema “Buah” sub tema “Mengenal Jenis Buah-buahan”
Berikut kutipan naskahnya :


PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
Dunia anak tidak dapat dilepaskan dari dunia bermain dan hampir semua kegiatan anak bermain menggunakan alat permainan. Oleh karena itu alat permainan ini tidak dapat dipisahkan dari kebutuhan anak. Selain untuk memenuhi kebutuhan naluri bermain anak juga sebagai sumber belajar yang diperlukan untuk mengembangkan aspek-aspek yang dikembangkan adalah aspek fisik (motorik halus dan kasar ), emosi,social, bahasa, kognitif dan moral. APE dapat difungsikan secara multiguna. Walaupun masing-masing alat permainan memiliki kekhususan untuk mengembangkan aspek perkembangan tertentu. Tidak jjarang satu alat permainan dapat meningkatkan lebih dari satu aspek perkembangan.
Dalam permainan tradisonal misalnya gobak sodor dapat melatih kerja sama kelompok, bermain lempar bola melatih motorik kasar, dan lain-lain. Namun dengan bergantinya tahun permainan tersebut lama-lama akan hilang apabila tidak dilestarikan.

1.2. Tujuan
Adapun tujuan membuat APE tentang “ Lempar Karet Macam-macam Buah-buahan ” adalah :
1. Mengenalkan kepada peserta didik tentang jenis dan macam buah disekitar rumah.
2. Mengenalkan kepada peserta didik rasa aneka buah tersebut
3. Mengajarkan kepada peserta didik untuk melatih ketepatan melempar karet kedalam gambar
4. Melatih motorik kasar dan halus tiap peserta didik untuk melempar
5. Melatih anak untuk mengolah kosa kata dengan metode Tanya jawab kepada anak didik
6. Melatih kesabaran untuk menunggu giliran melempar karet.

1.3. Manfaat
Manfaat membuat APE tentang lempar karet aneka buah-buahan kepada anak usia dini adalah agar peserta didik lebih mengenal dan mengetahui tentang buah lebih dalam (ciri-ciri, bentuk, warna, rasa ), melatih anak didik untuk bersabar menunggu giliran melempar karet. Selain itu mengajarkan kepada peserta didik untuk lebih bersyukur pada nikmat Allah yang berupa buah-buahan.

BAB.II
PEMBAHASAN

2.1. Alat dan bahan
Sedangkan alat , bahan dan biaya yyang digunakan untuk membuat APE adalah
Alat dan bahan :
1. Kertas Manila
2. Paku kecil
3. Stiker gambar buah
4. Spidol
5. Karet gelang warna hijau, merah, kuning,putih
6. Gunting
7. Cutter
8. Lem kertas
9. Penggaris
10. Double tips

Biaya :
a. Kertas Manila Rp.3000
b. Paku kecil Rp.2000
c. Stiker gambar buah Rp.18.000
d. Spidol Rp. 3000
e. Karet gelang Rp. 2000
f. Gunting Rp.7.500
g. Cutter Rp. 2000
h. Lem kertas Rp. 2000
i. Double tips Rp.2500
Jumlah Rp. 39.000


2.2. Cara membuat
1. Potong kertas dengan ukuran 60 cm persegi 2
2. Gambar kertas dengan kotak sebanyak 9 kotak untuk menempelkan gambar buah
3. Tempelkan gambar buah pada kotak-kotak tersebut.
4. Buat kartu berlubang seukuran 5 x 6 cm kemudian ditempeli stiker gambar seukuran.
5. Kertas manila yang telah diberi gambar buah satu ditempel ditembok dengan member paku untuk tiap gambar buah, satu lagi dibuat untuk melempar karet diletakkan dimeja/lantai.
6. Karet gelang berwarna kuning, hijau, merah dan putih
7. Perminan bisa dimulai
Papan BuahKartu Buah
Raja Jempol BlogRaja Jempol Blog

2.3. Cara bermain
1. Setiap anak didik diberi karet gelang sebanyak 4 ( hijau, kuning, merah dan putih)
2. Anak bergilir satu persatu untuk melempar karet, hingga keempat karet habis.
3. Anak yang bisa tepat melempar karet pada gambar buah, diberi kartu bergambar buah yang telah dilubangi, kemudian mengaikat karet pada kartu. Setelah itu anak tersebut disuruh mengaitkan pada gambar yang telah ditempel ditembok sesuai gambar buah yang didapat.
4. Setelah mengaitkan, anak dibimbing guru untuk menyebutkan nama buah, warnanya dan rasanya.
5. Kemudian guru terus bertanya sejauh mana anak tahu tentang buah. Bisa juga guru menjelaskan tentang buah.
6. Setelah semua karet dan anak telah selesai melempar, dihitung siapa yang paling banyak mengumpulkan kartu bergambar diberi hadiah buah-buahan, sebagai wujud rasa kebersamaan anak pemenang tersebut diajar untuk berbagi.

2.4. Aspek yang dikembangkan
Secara kognitif aspek yang dapat dikembangkan dalam pembuatan APE adalah anak menjadi kreatif serta APE yang dibuat menjadi permainan edukatif yang menyenangkan dan menarik simpati bagi peserta didik. Dengan demikian dapat meningkatkan pengetahuan peserta didik tentang hewan-hewan ciptaan Allah SWT.

0 comments:

Posting Komentar

Sara Jorok Spam ma'af , Saya Hapus