14.7.13

Menyimpan dan Mengawetkan Telur Puyuh

Semua pasti tahu telur burung puyuh yang kecil-kecil dan berkulit tipis lunak mudah pecah, untuk itu Raja Jempol kali ini coba share bagaimana cara Menyimpan dan Mengawetkan telur burung puyuh tersebut.
Raja Jempol Blog
Yang pertama cara menyimpan telur burung puyuh.
Telur burung puyuh yang belum dijual,dimasak atau ditetaskan harus tersimpan agar tidak rusak. Adapun cara menyimpannya adalah sebagai berikut :
a. Tempat penyimpanan harus kering tanpa bercampur bahan makanan lain atau bahan kimia. Wadah penyimpanan usahakan berbahan kayu, karton, bambu dan hindari wadah berbahan logam seng, kaca,porselin.
b. Cara meletakan telur sebaiknya dengan yang runcing dibawah.
c. Tempat penyimpanan harus mempunyai lubang angin, jangan ditempat yang rapat dan panas.
d. Uasahakan agar telur tersebut tidak terkena percikan air.
e. Untuk konsumsi jangan disimpan lebih dari 2 minggu dan untuk ditetaskan jangan simpan lebih dari 1 minggu.

Yang kedua cara mengawetkan telur burung puyuh
Khusus telur burung puyuh untuk konsumsi agar awet,bisa disimpan dengan cara membersihkan terlebih dahulu dan meletakkan dalam wadah plastikkemudians disimpan dalam lemari es.

Cara lain yaitu dengan cara mengasinkan, tak beda jauh dengan telur itik telur burung puyuh juga bisa diasinkan dengan berbagai macam cara pengasinan,yaitu pengasinan air campur garam, pengasinan dengan abu dan garam, pengasinan dengan batu merah dan garam, pengasinan dengan tanah liat dan garam. Cara pengasinan yang beraneka ragam akan Raja Jempol pada artikel selanjutnya.
Itulah cara menyimpandan mengawetkan telur burung puyuh.

0 comments:

Posting Komentar

Sara Jorok Spam ma'af , Saya Hapus